Saturday, August 17, 2013

Nasionalisme Rakyat Aceh


Pangdam IM Apresiasi Nasionalisme Rakyat Aceh, HUT RI Lebih Meriah Karena Rakyat Aceh Antusias Mengibarkan Bendera Merah Putih

“Luar biasa. Saya sangat gembira dan terharu. Ternyata upacara pada tahun ini lebih meriah dibandingkan dengan tahun lalu. ,” ungkapnya Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Zahari Siregar

Foto : Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Zahari Siregar

Banda Aceh- Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-68 dipimpin oleh Gubernur Aceh, Zaini Abdullah pada tahun ini dinilai lebih meriah daripada tahun sebelumnya. Penilaian tersebut disampaikan oleh Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Zahari Siregar usai upacara peringatan detik-detik proklamasi di
Lapangan Blang Padang Banda Aceh, Sabtu (17/8/2013).

Kemeriahan acara pagi tadi terlihat dari banyaknya warga Kota Banda Aceh yang berkumpul untuk menyaksikan peringatan kemerdekaan negara ini. Selain peserta upacara yang terdiri dari pegawai negeri sipil, TNI dan SKPA dalam lingkungan pemerintah, masyarakat juga ikut serta menyaksikan upacara tersebut.

Saat ditanyai mengenai rasa nasionalisme rakyat Aceh, Pangdam Iskandar Muda mengatakan bahwa masyarakat Aceh punya rasa nasionalisme yang luar biasa. “Sebenarnya mereka punya jiwa nasionalisme dibawah NKRI. Bagus sekali,” ungkapnya.

Dia juga berterima kasih kepada masyarakat Aceh karena telah ikut serta memeriahkan perayaan HUT RI Ke-68 ini. Tidak hanya itu, Pangdam IM juga berterima kasih pada masyarakat yang ikut mengibarkan bendera merah putih di Aceh

No comments:

Post a Comment