Saturday, August 17, 2013

masyarakat menyerbu Koramil Minta Ganti Rugi Bendera aceh

Tuntut Ganti Rugi Bendera Bulan Bintang yang Diambil TNI, KPA Aceh Utara dan Warga Datangi Markas Koramil Samudera, Aceh Utara

“Penurunan bendera bulan bintang sudah kedua kali dilakukan secara paksa sampai bendera robek. Kami tidak bisa memaafkan lagi, makanya kami meminta ganti rugi dan mereka berjanji akan ganti rugi sebanyak Rp 1,5 juta. Kemudian kita minta untuk dinaikan kembali,” kata Bahagia (KPA) seusai pertemuan.

Foto : Massa Datangi Koramil Samudera, Aceh Utara

Aceh Utara – Ratusan warga bersama anggota Komite Peralihan Aceh (KPA) mendatangi kantor Koramil Samudera, Aceh Utara, Kamis (15/8/2013) sekitar pukul 12.00 WIB.

Mereka menuntut pengembalian sekaligus ganti rugi atas Bendera Bulan Bintang yang sudah rusak dan tiangnya patah saat diturunkan paksa oleh anggota TNI pada Rabu (14/8/2013) malam lalu.

Setelah beberapa menit berkumpul di pintu gerbang kantor Koramil, kemudian beberara orang mewakili massa diterima oleh Danramil Samudera Kapten Inf Syofyandri, Camat Samudera Dayan Albar dan turut hadir pula Kapolsek Samudera Ipda Syofyan. Tak lama kemudian, bendera yang sempat diturunkan oleh TNI lansung diserahkan kembali ke simpatisan Partai Aceh (PA).

Seorang kader PA wilayah Guedong, Samudera, Bahagia, meyebutkan massa mendatangi Kantor Koramil Samudera untuk meminta ganti rugi kepada pihak TNI yang telah menurunkan sebanyak 16 lembar Bendera Bulan Bintang dan sebagiannya sudah rusak dan tiangnya dipatahkan.

Sementara itu, Danramil Samudera Kapten Inf Syofyandri di depan massa menyatakan permintaan maaf ke semua pihak khususnya kepada simpatisan PA atas kesalahan anggotanya di lapangan.

“Saya sudah gantikan bendera yang rusak dan tiang yang patah waktu penurunan dengan dengan jumlah ganti rugi yang akan kami bayar nantinya Rp 1,5 juta,” kata Danramil.

Setelah mendegarkan hal itu, ratusan massa PA langsung membubarkan diri dengan tertib dan tidak ada bentrokan yang terjadi dengan aparat keamanan. Sedangkan bendera bulan bintang yang dikembalikan TNI lansung dibawa pulang oleh massa sambil meneriakkan Allah Akbar

No comments:

Post a Comment